Rabu, 29 Februari 2012

ASISTENSI INDUSTRI TERNAK POTONG, KERJA, DAN KESAYANGAN

Hari ini tepatnya pukul 13.00 WIB diadakan asistensi Mata Kuliah Industri Ternak Potong, Kerja, dan Kesayangan di Auditorium Fakultas Peternakan Universitas Gadjah Mada Yogyakarta. Asistensi ini bertujuan agar para praktikan tau apa yang akan dilakukan selama satu semester ke depan terkait semua praktikum.
Oke, acara praktikum di  Mata Kuliah Industri Ternak Potong, Kerja, dan Kesayangan yaitu :
a. Pemeliharaan Kambing Domba
b. Pemeliharaan Sapi
c. Pemeliharaan Babi
d. Pengadaan Ternak (Pasar Hewan).
e. Penampungan Ternak
f. Pemotongan Ternak
g. Pemasaran
Pemeliharaan Kambing Sapi Domba atau sering disingkat SaKaDo ini di lakukan di Laboratorium Ternak Potong, Kerja, dan Kesayangan, sedangkan Pemeliharaan Babi dilakukan di Peternakan babi Ibu Aning daerah Gamping, Sleman Yogyakarta. Pengadaan ternak  dilakukan di pasar hewan untuk melakukan pengamatan kegiatan di pasar hewan, pada praktikum Penampungan ternak dilakukan manajemen pemeliharaan penggemukan sapi, praktikum pemotongan ternak yaitu melakukan pengamatan proses pemotongan ternak, dan pemasaran yaitu melakukan survey harga produk hasil pemotongan ternak.
     yahhh.. semoga semua praktikum bisa dilaksanakan dengan sebaik-baiknya yaa.. segala ilmu dan manfaatnya bisa dipetik (buah kali yeee, hehe)..
SEMANGAT BELAJAR SEMUANYAAAA !!
JANGAN MUDAH MENGELUH YAAA.. APALAGI KARNA LAPORAN YANG MENUMPUK :) HEHE
NIKMATI AJAA.. DAN SYUKURI SETIAP KEHIDUPAN INI.. YIHAAA..

0 comments:

Posting Komentar